Bobotoh Bogor Sampaikan Keluhan, Bang Ara Langsung Melakukan Hal ini

0
36

 

Bogor | Kabarindoraya.com

Bobotoh Bogor yang selama ini kesulitan menggelar Nonton Bareng (Nobar) laga Persib, akibat tidak dikeluarkannya perijinan keramaian dari Polresta Bogor Kota, membuat para Bobotoh di Kota Bogor berusaha mencari solusi mendapatkan perijinan dari kepolisian. Pertemuan silaturahmi antara perwakilan Bobotoh dan Viking Bogor dengan anggota DPR RI dari fraksi PDIP, Maruarar Sirait di lapangan BBR, Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan, dimanfaatkan oleh para Bobotoh dan Viking menyampaikan aspirasi dan keluhannya.

“Kami sekarang tidak boleh menggelar Bobar Persib lagi, padahal dulu sebelum ada sanksi, kami rutin menggelar Nobar dibantu oleh Kang Dadang Danubrata. Polisi tidak memberikan ijin keramaian, jadi kami tidak bisa menggelar Nobar,” ungkap Ketua Forum Bobotoh Bogor, Aday.

Mendengar keluhan dan aspirasi itu, Maruarar Sirait langsung berkomunikasi via telepon seluler kepada Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto, yang kemudian disambungkan ke Kapolresta Bogor Kota Kombes Ulung Sampurna Jaya. Dalam kesempatan itu, via telepon seluler milik Maruarar Sirait, Kapolresta Bogor Kota langsung berkomunikasi dengan perwakilan Bobotoh dan Viking.

“Sudah beberapa kali ada Nobar, setelah acara Nobar selesai dan saat semua peserta pulang, malah terjadi tawuran dan mengakibatkan ada korban jiwa,” ujar Kapolresta Bogor Kota.

Ia juga memfasilitasi kepada perwakilan Bobotoh dan Viking untuk membahas soal Nobar dengan Kabag Ops Polresta Bogor Kota.  “Nanti besok kalian bertemu dengan Kabag Ops, membahas soal itu,” tutupnya.

Maruarar Sirait mengatakan, aspirasi para Bobotoh dan Viking sudah disampaikan secara langsung baik ke Kapolda dan Kapolresta, bahkan disaksikan langsung oleh mereka. “Jadi dalam menyerap aspirasi harus langsung direalisasikan. Semoga ada solusi terkait permasalahan itu,” ucap Maruarar.

Bang Ara panggilan akrab politisi yang saat ini menjadi Caleg DPR RI Dapil Kota Bogor-Cianjur ini menambahkan, fans Persib Bandung di Bogor ini sangat banyak, sehingga harus di apresiasi dan dibantu ketika ada permasalahan.

Sementara, Ketua Forum Bobotoh Bogor, Aday menuturkan, kekagumannya terhadap sosok Bang Ara yang langsung merespon positif aspirasi dan merealisasikannya. Jarang sekali ada anggota dewan yang langsung memfasilitasi dan menyelesaikan keluhan atau aspirasi yang disampaikan rakyat.

“Jujur saya bener bener kagum buat Bang Ara. Ini merupakan contoh terbaik sebagai anggota dewan yang bisa perduli kepada masyarakat yang sedang ada masalah. Seperti kami di komunitas Bobotoh Bogor yang sulit mendapatkan izin dari kepolisian. Setelah mendengarkan keluhan kami, Bang Ara langsung memberikan solusi,” jelasnya.

Ia juga tidak menyangka kalau aspirasinya langsung ditangani dengan menghubungi langsung Kapolda Jabar dan Polresta Bogor Kota. “Kami selaku Bobotoh dan Viking mengucapkan banyak terima kasih sudah dibantu oleh Bang Ara,” pungkasnya

(Gie)

Advertisement

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini