150 Peserta Lomba di Inorga Aski Meriahkan Forkot 2023 Kormi Kota Bogor
Kabarindoraya.com | Kota Bogor – Masih dalam rangkaian Festival Olahraga Masyarakat Kota (Forkot) 2023 yang dilaksanakan Kormi Kota Bogor, Induk Olahraga (Inorga) Asosisasi Senam Kebugaran Indonesia (Aski) Kota Bogor turut memeriahkan dengan mengadakan lomba senam dan aero dance tingkat SMP, SMA dan masyarakat umum.
Dalam perlombaan tersebut, terlihat masyarakat begitu antusias mengikuti semua rangkaian perlombaan, terlebih Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Jawa Barat, Denda Alamasyah turut hadir menyaksikan jalannya perlombaan didampingi Ketua Kormi Kota Bogor, Zaenul Mutaqin di Lapangan Outdoor Basket GOR Padjajaran, Kota Bogor.
Menurut Denda, perhelatan Forkot di Kota Bogor ini dirinya melihat langsung di Inorga Aski dan pesertanya luar biasa, sebab ada perwakilan dari semua kecamatan di Kota Bogor. Hal itu, lanjut Denda, menunjukan partisipasi masyarakat untuk berolahraga atau dalam olahraga rekreasi masyarakat ini semakin meningkat.
“Apalagi di Kota Bogor perkembangan Kormi dan Forkot tahun lalu sangat membanggakan. Mudah-mudahan itu menjadi spirit bagi kita meningkatkan partisipasi masyarakat dalam berolahraga, membugarkan masyarakat melalui olahraga, membudayakan olahraga menjadi aktifitas keseharian kita sehingga bisa mewujudkan target Kormi di tahun 2024 yakni Indonesia Bugar,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Aski Kota Bogor, Ratu Litahani mengatakan bahwa perlombaan di ikuti sekitar 150 peserta dengan kategori senam Bogor Berlari, senam Jabar Juara II dan Aero Dance diikuti dari berbagai wilayah se-Kota Bogor. Adapun perlombaan yang dilaksanakan tingkat SMP, SMA dan masyarakat umum meliputi tingkat SMP ada enam group, SMA tiga group dan umum ada perwakilan dari enam wilayah kecamatan, sedangkan Aero Dance umum.
“Targetnya, kita mencari bibit-bibit pegiat yang tentunya berdomisili Kota Bogor sebab nanti peserta yang terpilih akan dilombakan kembali pada event Forprov 2024 di Bekasi,” ungkapnya.
“Oleh karena itu, kedepan Aski Kota Bogor akan menjaring pegiat kebugaran dari kalangan anak sekolah agar lebih baik dalam memperagakan senam bugar Jabar Juara dan senam Bogor Berlari,” tambahnya (Red/g/*)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow