Cmpro Desak Pemerintah Usut Siapa Dibalik Pemimpin Al-Zaytun Panji Gumilang, Hingga Berani Melawan MUI
Jakarta | Kabarindoraya.com
Founder Centrum Muda Proaktif (CMPRO) sekaligus Koordinator Pusat DEMA PTKIN Se-Indonesia pertama Onky Fachrur Rozie bersuara menanggapi adanya polemik atau kontroversi Al-Zaytun ini. Karena sudah menjadi sorotan publik, tentu harus segera diselesaikan oleh pemerintah.
Menurut Onky, Panji Gumilar selaku pimpinan Al Zaytun harus segera diproses hukum agar tidak membuat gaduh dan memancing kemarahan masyarakat dengan sejumlah statemennya yang dinilai menyimpang dari ajaran.
“Harus segera di proses, pemerintah segera hadir dan proses hukum Panji Gumilang Az-Zaytun agar suasana kembali tenang dan berhenti mengajarkan agama yang menyimpang. Masyarakat umum dan ormas sudah resah dengan kegaduhan yang dibuatnya,” kata Onky saat di konfirmasi setelah mengisi giat Diskusi Demokrasi.
Pemerintah melalui Menkopolhukam harus segera memberikan jawaban pasti, karena ditengah masyarakat sudah muncul berbagai reaksi dan kemarahan.
“Pemerintah harus secepatnya hadir sebelum reaksi kemarahan masyarakat umum terus terjadi, contoh seperti kemaren ada upaya demonstrasi besar didepan ponpes tersebut” ujar Onky.
Centrum Muda Proaktif berharap pemerintah juga harus mengusut secara tuntas, pertama soal aliran dan kedua siapa yang ada dibelakang Panji Gumilang yang hingga detik ini menjadi pertanyaan publik.
“Dalam Hal ini, kami dari aktivis kepemudaan mendukung penuh pemerintah untuk mengusut tuntas aliran dan afiliasi panji gumilar yang hingga saat ini menjadi sorotan publik” tegas Onky.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow