Diusung 8 Partai Baharuddin Siagian Dan Syafrizal Menuju Kab Batu Bara 1
Kabarindoraya.com | Batu Bara - Pendaftaran pemilihan Kepalah Daerah (Pilkada ),serempak sedang berlangsung dan memasukan tahapan pendaftaran hari ketiga atau hari terahir jam 23.59 wib, ditutup.
KPU Kabupaten Batu Bara dihari ketiga pendaftaran Kamis(29/8), didatangi Pasangan Colon(Paslon ),Baharuddin Siagian dan Safrizal (Bahagia).
Pasangan ini diusung Partai Politik (Parpol), yakni Gerindra, Golkar, PKS, PAN, PKB, Perindo dan PPP, serta didukung 2 partai yaitu PBB dan Partai Buruh, mendaftar ke KPU Kabupaten Batu Bara, Kamis (29/8).
Menuju KPU, pasangan calon orang nomor satu di Batu Bara ini, diantarkan sekitar dua ribu pendukung,dan beberapa Organisasi Masyarakat (ormas) seperti Bapera, PP,IPK dan Grip Jaya.
Sebelum menuju KPU Batu Bara, pasangan ini bersama tim menggelar doa dan upah-upah di posko Bahagia di Perumahan Lima Puluh Indah, Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh.
Di posko, Baharuddin Siagian dan Safrizal masing-masing didampingi istri dengan memakai tengkuluk khas Melayu Batu Bara diupah-upah secara adat Batak dan adat Melayu.
Dalam arahanya Burhanuddin Siagian mengatakan, " kita bahagia" bersama pendukung dan masyarakat lainya, kita maju bersama kita tata dan kita bangu Kab Batu Bara dengan lebih baik lagi, " tegas Burhanuddin Siagian didampingi Safrizal dan tim lainya.
Setiba di KPU Batu Bara, sekira pukul 13.50 WIB, pasangan ini disuguhi tari persembahan dan diselempangkan songket Melayu Batu Bara oleh Ketua KPU Batu Bara Erwin didampingi komisioner lainnya.
Pada sambutannya usai menyerahkan berkas pendaftaran, calon Bupati BB , Baharuddin Siagian didampingi bakal calon wakil bupati Safrizal berharap KPU Batu Bara melakukan pemeriksaan berkas mereka dan minta diberitahu apa yang kurang.
“Semoga dengan ikutnya kami dalam Pilkada ini, masyarakat Batu Bara bisa bahagia, sejahtera, " harap Baharuddin Siagian Jelas orang nomor satu di Dispora Sumut ini.
Ketua KPU Batu Bara Erwin menyambut baik kedatangan bapaslon Baharuddin dan Safrizal untuk ikut kontestasi Pilkada Batu Bara 2024.
“ segala berkas yang diterima akan kita periksa dengan teliti dan apabila masih ada berkas yang belum lengkap akan kami komunikasikan dengan para Paslon Baharuddin – Safrizal, " katanya.
Lebih lanjut Erwin dan Kondisioner lainnya mengajak para Paslon dan partai pengusung serta pendukung untuk mengikuti tahapan Pilkada secara santun dan tertib.
“Ini demi menciptakan Pilkada yang aman, damai dan kondusif di Kabupaten Batu Bara,” terang Erwin.
Erwin menambahkan, pihaknya akan melaksanakan penelitian berkas sesuai mekanisme perundang-undangan dan regulasi yang ada.
“Jadi tidak ada alasan bagi kami untuk mencoret paslon bila memenuhi persyaratan yang telah ditentukan undang-undang,” tegas Erwin.
Kembali diingatkan Erwin, para paslon yang lulus berkas akan mengikuti pemeriksaan kesehatan lengkap di RS Haji Medan pada 30 Agustus hingga 2 September 2024.
“Kelak akan kami umumkan paslon yang lolos untuk mengikuti perhelatan Pilkada melalui rapat pleno terbuka KPU Batu Bara pada 22 September 2024,” tutup Erwin.(Rudi.Harahap).
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow