Djoni,Demi Pelayanan Terbaik Fasilitas Transportasi Kota Bogor Harus Segera Dibenahi
Djoni, Demi Pelayanan Terbaik Fasilitas Transportasi Kota Bogor Harus Segera Dibenahi
Bogor | Kabarindoraya.com
Anggota DPR RI dari fraksi Partai Hanura Dapil Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur, Capt. H. Djoni Rolindrawan melakukan Sidak ke dua tempat transportasi di Kota Bogor, Terminal Baranangsiang dan Statsiun Kereta Api, Jumat (28/1/17).
Djoni mengatakan saat ini terminal baranang siang masih dalam transisi pengelolaan antara Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dengan Pemerintah Pusat, sehingga tidak mendapatkan anggaran untuk operasional dan pemeliharaan terminal.
“Terkait Penurunan penumpang diterminal saat ini dibenarkan oleh Djoni, cukup derastis penurunan penumpang diterminal ini, mungkin dikarnakan penumpang beralih menggunakan travel dan taxi online
setiap hari rata-rata 250 Bus AKAP yang ada diterminal bogor ini,” jelas Djoni.
Djoni melanjutkan, mungkin juga kendala pemeliharaan terminal yang apa adanya sehingga terminal tampak kumuh dan tidak terurus, juga mengalami kerusakan beberapa fasilitas yang seharusnya menunjang kenyamanan penumpang. Begitupun dengan Statsiun Kereta Api Bogor.
“Jumlah penumpang kereta api rata-rata 90 ribu orang perhari nya, pada hari libur bisa meningkat sampai dengan 150 ribu,” lanjutnya.
saat ditanyakan awak media terkait fasilitas distatsiun bogor, Ia menjelaskan, Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) yang ada saat ini belum memadai ditambah penumpukan angkot di stasiun menimbulkan kemacetan.
“Akan tetapi antisipasi sudah terbantu dengan rekayasa jalur satu arah,”imbuhnya.
Djoni pun menyarankan, segera usulkan agar diadakan rapat koordinasi dengan Pemerintah Kota (pemkot) Bogor, untuk mengusulkan pembangunan underpass, tujuanya untuk meningkatkan pelayanan terhadap penumpang.
“Tidak hanya itu statsiun bogor akan melakukan penambahan loket menjadi 12 loket serta akan dilaunching pembelian tiket di Alfamart agar mengurangi antrian panjang disetiap loket,” tandasnya. (Yud – Nai).
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow