DPD PAN Kota Bogor Kembali Usung Bima Arya Maju Di Pilwalkot Bogor

DPD PAN Kota Bogor Kembali Usung Bima Arya Maju Di Pilwalkot Bogor

Smallest Font
Largest Font
Kota Bogor | Kabarindoraya.com
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bogor. Lakukan temu Kader sekaligus Pelantikan DPRt PAN Se-Kota Bogor.
yang berlangsung di Aula Kantor KONI Kota Bogor, Sabtu (10/12/16).
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Umum DPP PAN DR. H. Zulkifli Hasan, SE.MM, Sekretaris Jendral DPP PAN H. Eddy Soeparno SH.MH, Wakil Ketua Umum DPP PAN DR. H. Bima Arya, Ketua DPW PAN Jawa Barat IRJENPOL (P) DRS.H.Edi Darnadi MM. dan Ketua DPD PAN Kota Bogor Syafrudin Bima. serta para undangan dari partai politik di Kota Bogor.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan secara mengejutkan melantik seluruh pengurus ranting PAN se-Kota Bogor. Ini momentum yang luar biasa dan  menjadi pengalaman pertama kalinya saya melantik ketua ranting. dan ini terjadi di DPD PAN Kota Bogor,” kata dia dalam sambutanya.
Bang Zul, sapaan akrab kader PAN
itu juga menjelaskan, ranting adalah ujung tombak yang harus disapa dan diberdayakan, seolah menyindir para petinggi pengurus DPD PAN Kota Bogor.
Tidak hanya dari PAN tapi semua anggota DPRD dan pengurus partai politik, apa pun partainya wajib dan harus menyapa ranting-ranting di wilayah dan daerah. Karena dari ranting inilah kita bisa mendapat masukan dan aspirasi warga, serta bisa meraih menjadi partai terbaik,” tegas dia.
Ketua DPD PAN Kota Bogor Syafrudin Bima (SB). Secara terkejut didalam sambutanya DPD PAN Kota Bogor kembali mendukung, memilih  Bima Arya untuk kembali maju dalam Pilwalkot Kota Bogor yang akan datang, Syafrudin terlihat sangat menggebu-gebu mendukung Bima Arya untuk kembali pimpin dan menjadi orang nomor satu di Kota hujan itu.
Sementara itu, Wali Kota Bogor Bima Arya menanggapi sambutan dari ketua DPD PAN Kota Bogor, yang menyatakan bahwa ia kembali di usung Partainya untuk kembali ikut dalam pilwalkot 2018, Bima menanggapi dengan dingin akan tetapi ia sangat patsun menerima perintah partai apapun itu, akan tetapi Bima menekankan akan berusaha menuntaskan janji-janjinya sebagai orang nomor satu di Kota Bogor terlebih dahulu, karena masih banyak yang harus dituntaskan. Program serta kegiatan pun masih banyak yang belum dijalankan.
“Karenanya, di sisa periode jabatan sebagai Wali Kota saya akan berusaha menjalankan dan menuntaskannya dengan baik,” tandas Bima.(yud).

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow