Kantor BPBD Bogor Terindah Tingkat Kota Kabupaten se-Indonesia
Cibinong | kabarindoraya.com
Gedung baru Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, di Jalan Raya Tegar Beriman, Kabupaten Bogor dinobatkan menjadi kantor terindah tingkat kota dan kabupaten se-Indonesia. Penilaian itu diberikan oleh tim teknis dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana Pusat.
Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Bogor, Budi Aksomo mengungkapkan hal itu kepada wartawan, Kamis (29/12/2016).
“Saya akui ini gedung kantor BPBD terbaik di Indonesia, fotonya saya perlihatkan kepada rekan-rekan saya di BPBD daerah lain mereka juga mengatakan ini gedung BPBD terbaik dan termegah. Bahkan tim penilai dari BNPB sudah turun dan melakukan penilaian, menurut mereka ini kantor termegah dan terbaik seIndonesia,” ujar Budi, kepada kabarindoraya.com, Kamis (29/12/2016).
Kantor yang berdiri di atas lahan seluas 8.000 meter persegi dengan luas bangunan 3.000 meter persegi dan terdiri empat lantai, ini juga diakui Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Wawan Hikal Kurdi sebagai kantor BPBD terindah dan termegah se-Indonesia.
“Saya sudah berkeliling ke beberapa kota kabupaten di Indonesia. Harus diakui, Gedung BPBD Kabupaten Bogor menjadi yang terindah dan termegah di seluruh Indonesia. Kita harus bangga ini,” tutur Wanhay, sapaannya, tadi siang.
Selanjutnya, Wanhay berharap Bupati Bogor dapat mengalokasikan anggaran pemeliharaan gedung agar tidak cepat rusak dan terjaga keindahan serta kemegahannya.
“Kita tentu sangat senang pembangunan gedung kantor BPBD hasilnya sangat baik. Dengan adanya gedung baru BPBD ini tentu akan mengoptimalkan pelayanannya kepada masyarakat. Apalagi wilayah Kabupaten Bogor termasuk daerah rawan bencana dengan luas wilayah dan jumlah penduduk yang tinggi setingkat provinsi,” tutur politikus Golkar.
Hal senada juga diungkapkan politisi Gerindra H. Adi Suwardi. Menurutnya, dengan memiliki kantor baru dan megah, harus diiringi dengan kinerja BPBD yang lebih baik lagi.
“Kami sangat mengapresiasi kinerja BPBD selama ini yang cepat dalam menangani setiap permasalahan terkait bencana alam, walau pun masih yang belum terakomodir karena keterbatasan personel. Oleh karena itu, kinerjanya harus lebih baik lagi,” ujarnya.
Adi menambahkan, seharusnya Bupati Bogor memberi apresiasi lebih terhadap kontraktor pelaksana pembangunan Gedung BPBD Kabupaten Bogor. “Nah itu saya sepakat, memang harusnya bupati memberi apresiasi lebih kepada kontraktornya karena telah menjalankan tugasnya dengan sangat baik dan tepat waktu,” tandasnya.n Sofwan Kuncir
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow