Massa Duduki Kantor Bupati
MASSA AMPB DUDUKI KANTOR BUPATI BOGOR
Kabarindoraya.com – Aliansi Masyarakat Penyelamat Bogor (AMPB) kembali mengerahkan massa untuk menyampaikan aspirasi di Kantor Bupati Bogor mengenai kekosongan jabatan Wakil Bupati Bogor yang berlarut-larut. Ingin aspirasinya didengar, para pendemo pun menduduki Kantor Hj.Nurhayanti.
Sekretaris AMPB Iman Sukarya menyerukan kepada elit Partai Politik yang tergabung Dalam Koalisi Kerahmatan yang di Motori Oleh PPP untuk segera menyerahkan nama Calon untuk duduk Di Kursi Wakil Bupati.
“Kami juga meminta kepada Bupati Bogor Ibu Nurhayanti Untuk Tegas dan memberikan Tindakan kepada kadis kadis kadis yang telah gagal dalam mengimplementasikan program program pembangunan Di Kabupaten Bogor,” seru iman, Kamis (29/9)
AMPB juga meminta aparat Penegak Hukum, dalam Hal ini Kejaksaan negeri Kabupaten Bogor untuk melakukan Penyidikan dan penyelidikan atas ada nya dugaan Bunga Silpa di beberapa SKPD. “Kita juga minta agar diperbanyak Program Rutilahu di Kabupaten Bogor,” ujarnya.
Tak hanya itu, lanjutnya, Pemkab Bogor juga diminta melakukan Kajian Ulang terhadap rencana perpanjangan Kontrak antara Pemkab dan Pemkot Bogkr dalam Masalah TPAS Galuga. Termasuk, mencabut Kebijakan One Way di Wilayah Puncak dan memberikan tempat yang layak bagi para PKL. “Satu lagi desakan kami kepada Pemkab Bogor untuk segera menutup PT JDG yang telah merugikan Para petani Ikan di pamijahan,” desaknya. (Als/sofwan)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow