Palace Of Champions Impian Skuad Lokomotif
Bogor | Kabarindoraya.com
The Lokomotif julukan bagi Siaga Pratama adalah salah satu tim yang sudah memastikan tiket bermain di Palace Of Champions ( Istana Para Juara ) julukan bagi Stadion Pakansari, Cibiniong sebagai venue Semifinal dan Final Ade Yasin- Bogor Junior League ( AY-BJL ) U-17.
The Lokomotif lolos ke Semifinal AY- BJL U-17 setelah menuntaskan babak 8 besar dengan mengalahkan Kujang Kembar julukan bagi Putra Pajajaran dengan skor 5-4 ( 1-1) lewat drama adu penalti.
“ Alhamdulilah kami bisa mengatasi babak 8 besar dan meraih tiket untuk bermain di Palace Of Champions pada babak Semifinal nanti,” ujar Wanda Eka, arsitek The Lokomotif, Minggu, 20 Maret 2022.
Wanda menambahkan, bermain di Palace Of Champions adalah mimpi semua pemain Siaga Partama .
Pasca memastikan tiket untuk bermain di Palace Of Champions wanda akan melakukan evaluasi menyeluruh pada semua lini The Lokomotif.
“ Saat babak 8 besar skuad kami tidak berada dalam Top Performance. Saya akan langsung evaluasi jelang laga Semifinal nanti,” tegas Wanda Eka.
Wanda Eka juga tak mau anggap enteng lawan yang akan dihadapinya dalam babak Semifinal nanti.
“ Kami akan fokus untuk meningkatkan kedalaman skuad kami sendiri,” pungkasnya,
( Wan)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow