Peduli Lingkungan Hidup, WOM Finance Tanam Seribu Pohon

Peduli Lingkungan Hidup, WOM Finance Tanam Seribu Pohon

Smallest Font
Largest Font

Cibinong | kabarindoraya.com

Di usianya yang ke-39 tahun, PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk “WOM Finance” berkomitmen menjadi perusahaan yang semakin peduli dengan lingkungan hidup, khususnya ekosistem pohon yang semakin berkurang karena penebangan. Apalagi saat ini bencana banjir juga melanda hampir seluruh wilayah di Indonesia yang disebabkan salah satunya kurangnya penyerapan air melalui lahan hijau.

Sebanyak 1.000 bibit pohon pinus ditanam WOM Finance Kantor Cabang Cibinong di Sentul Edu Eco Tourism Forest, Jawa Barat. Bibit pohon di tanam langsung oleh Business Head WOM Finance Regional Jakarta Bogor Depok Bekasi (Jabodebek), Gilbert Samuel Siahaan didampingi oleh perwakilan karyawan WOM Finance. Karena masih dalam pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), maka kegiatan ini menerapkan protokol kesehatan yang ketat tanpa melibatkan kerumunan massa.

“Jika tanaman buah, bisa dimanfaatkan buahnya. Dengan penghijauan kita bisa terhindar dari bahaya banjir, tanah longsor atau erosi. Intinya jika kita sayangi alam kita, maka alam pun akan sayang kepada kita. Oleh karena itu mari hijaukan lingkungan kita,” ungkap Gilbert melalui keterangan tertulis yang diterima redaksi.

Lebih lanjut Gilbert menambahkan, bahwa program penanaman pohon memiliki banyak manfaat seperti menambah produksi oksigen, mengurangi CO2 dan polutan lainnya. Selain itu program ini juga sejalan dengan semangat WOM Finance yang mendukung program Go Green di lingkungan kerja.

“Selain itu dengan banyaknya bencana yang terjadi yang diakibatkan oleh kerusakan lingkungan, menuntut kepedulian bersama untuk menata kembali lingkungan salah satunya dengan penghijauan mulai dari lingkungan rumah, kantor dan lingkungan lainnya,” Gilbert menutup.

Menyambut hari jadinya yang ke 39 tahun ini, WOM Finance mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan penanaman total 10.000 bibit pohon. Kegiatan ini dilaksanakan serentak menjelang perayaan HUT di 9 kota, yaitu Jakarta, Cibinong, Sumedang, Magelang, Madiun, Bagan Batu, Palembang, Banjarmasin dan Ciputat.

Selain aksi penanaman 1.000 pohon di setiap kota, dalam menyambut HUT nya, WOM Finance juga melaksanakan kegiatan CSR lainnya, yaitu renovasi Posyandu dan pemberian bantuan sosial pandemi Covid-19 di 39 Kecamatan zona merah.

Di masa pandemi COVID-19, WOM Finance menghimbau konsumen untuk melakukan transaksi secara digital maupun melalui channel payment. Konsumen dapat melakukan pembayaran melalui kanal pembayaran via online yang telah tersedia seperti melalui transfer bank atau juga lewat minimarket, seperti Indomaret dan Alfamart. Selain itu, konsumen dapat melakukan pembayaran angsuran berbasis kode QR dengan menggunakan 16 (enam belas) e-wallet atau e-money dan 22 (dua puluh dua) mobile banking.

Selain menggunakan kode QR, WOM Finance juga telah bekerjasama dengan beberapa marketplace seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopeepay dan Go-Bills dimana konsumen juga dapat membayarkan angsurannya melalui platform marketplace tersebut. Konsumen yang ingin mengetahui informasi terkini tentang WOM Finance dapat mengakses website www.wom.co.id. Kantor Layanan WOM Finance tetap beroperasi secara terbatas dengan melakukan penyesuaian jam operasional, yaitu dari Senin sampai dengan Sabtu pukul 09.00 – 15.00 WIB. (*)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow