Pendistribusian KKS BPNT di Kelurahan Pakansari Berlangsung Aman
BOGOR | Kabarindoraya.com
Sebagai upaya mengantisipasi dampak sosial ekonomi pandemi Covid-19, Program perluasanĀ Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari kementerian sosial (Kemensos) untuk wilayah Kelurahan Pakansari,kecamatan Cibinong,kabupaten Bogor kembali didistribusikan,Minggu (14/6/2020).
“Hari ini kami dan rombongan melaksanakanĀ Ā giat monitoring pendistribusian BPNT di DuaĀ Agen yangĀ terletak di RT02/08 dan RT03/02Ā kelurah Pakansari guna memastikanĀ program PBNT ini berjalan sesuai harapan danĀ Ā para penerima bansos tersebut dapat dengan tertib mengikuti instruksi dari petugas Sesuai dengan protokol kesehatan di saat Pandemi Covid 19,” ungkap Lurah PakansariĀ Masturo, S.Sos.
Lebih lanjut Lurah Masturo mengatakan,Ā Kegiatan pendistribusian bantuan Kartu Keluarga Sejahtera Bantuan Pangan Non Tunai (KKS BPNT)Ā dari KemensosĀ untuk wilayah kelurahan pakansari sebanyak 623 KKS,Yang data KKS berasal dariĀ Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) tahun 2015.
“Setiap KKS mendapatkan bantuan dari bulan Mei sampai dengan bulan Desember 2020, Dan bagi warga masyarakat kelurahan pakansari yang terdampak covid-19, Yang sampai saat ini belum menerima bantuan agar selalu bersabar, Mudah-mudahan ada bantuan lain untuk warga masyarakat yang belum kebagian bantuan,”tuturnya.
Pelaksanaan pendistribusian BPNT ini berjalan aman dan rapi dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti mewajibkan warga memakai masker, serta jaga jarak dan tidak bergerombol.(Fauzi/Rn)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow