Pengurus DPW PGM Kota Bogor Dikukuhkan

Pengurus DPW PGM Kota Bogor Dikukuhkan

Smallest Font
Largest Font

Pengurus DPW PGM Kota Bogor Dikukuhkan
Bogor | kabarindoraya.com
Ketua DPW Perkumpulan Guru Madarasah (PGM) Indonesia Provinsi Jawa Barat mengukuhkan kepengurusan DPD PGM Indonesia Kota Bogor. Pengukuhan berlangsung Senin, (26/12/16) digedung Pusat Pengembangan Islam Bogor (PPIB).

Pada kesempatan itu, Ketua DPW PGM Indonesia Jawa Barat, Heri Purnama mengapresiasi para guru madrasah di daerah yang memiliki semangat luar biasa dalam membentuk PGM.

“Kalau tidak difasilitasi, dikhawatirkan potensi ini akan berceceran, sehingga organisasi ini perlu dibentuk dan pengurusnya dikukuhkan,” kata Heri.

Heri mengungkapkan, dengan terbentuknya DPD PGM Kota Bogor diharapkan guru madrasah semakin efektif, efisien dan profesional, sebelumnya pelantikan dilakukan pada pengurus DPD PGM Kota Bandung. Dengan demikian sudah 22 pengurus Kota dan Kabupaten yang dilantik. Menyusul berikutnya Sukabumi, Pangandaran dan Kabupaten Bandung. Para pengurus harus siap-siap mengikuti program kerja DPW yang akan mencanangkan Jawa Barat sebagai Provinsi Madrasah pada tanggal 27 Desember 2016 di PUSDAI Bandung. Kegiatan tersebut akan dihadiri seluruh perwakilan guru madrasah se-Jawa Barat.

“Kurang lebih 10 ribu guru madrasah yang akan hadir,” ungkapnya.

Heri menambahkan, kedepan DPW akan berkomunikasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dengan tujuan agar Pemerintah Provinisi memberikan perhatian secara proporsional kepada para guru madrasah di Jawa Barat dengan mempertimbangkan anggarannya.

“Kami berharap kesejahteraan guru madrasah dapat terkawal dengan baik oleh Kementerian Agama sehingga akan muncul guru madrasah profesional, berkualitas dan sejahtera,” pungkasnya.(Nai/Yud)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow