Polres Bogor Semarakan Tahun Baru Islam 1438 Hijrah

Polres Bogor Semarakan Tahun Baru Islam 1438 Hijrah

Smallest Font
Largest Font

Polres Bogor Semarakan Tahun Baru Islam 1438 Hijrah Tahun 2016

Kabarindoraya.com Bogor – Kepolisian Resor Bogor Menggelar kegiatan menyemarakan syi’ar Tahun Baru Islam 1 Muharam 1438 H di Masjid Al-Muhajirin Polres Bogor dengan Tema “Dengan semangat hijrah kita bangun kultur yang lebih baik guna mewujudkan Polri yang semakin Profesional, Modern dan Terpercaya”. Kamis (20 Oktober 2016) Pagi.

Kegiatan ini dihadiri Oleh Kabag, Kasat, Kapolsek, Seluruh Anggota Polres Bogor, PNS Polri, dan Perwakilan Bhayangkari. Acara dibuka dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Anggota Sat Lantas Polres Bogor Aiptu Sabarudin dan pembacaan sari Tilawah oleh Anggota PPA Bripda Puji Lestari. Dengan dilaksanakannya kegiatan ini sebagai salah satu upaya dari Bag Sumda untuk Pembinaan Rohani terhadap Anggota Polri.

Kabag Sumda Polres Bogor Kompol Agus Suhendar, SH, MH. Membacakan arahan dari Kapolres Bogor. Dalam arahannya beliau berpesan agar tahun lalu sebagai bahan renungan dan evaluasi untuk memperbaiki diri, Baik itu sebagai pribadi maupun sebagai anggota Polri.

“Oleh karena itu marilah kita isi tahun baru Islam 1438 H ini dengan amal perbuatan yang baik yang diridhoi oleh Allah SWT, Dan Mari kita Memanfaatkan waktu dengan sebaik – baiknya agar waktu yang kita gunakan dapat Bermanfaat dengan baik sesuai dengan Surat Al-Ashr” Tutur Kabag Sumda Polres Bogor. Selanjutnya Tausiyah disampaikan oleh Ustadz Hasan Sadzali Alqorny(rima Humas Polres Bogor)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow