Polsek Gunung Putri Gelar Ops Yustisi,  Banyak Pelanggar Protokol Kesehatan di Tindak

Polsek Gunung Putri Gelar Ops Yustisi,  Banyak Pelanggar Protokol Kesehatan di Tindak

Smallest Font
Largest Font

Gunung Putri | Kabarindoraya.com

Pendisiplinan Protokol kesehatan  terus di lakukan, Polsek gunung putri bersama Koramil serta Pol PP bersama – sama  bersinergi lakukan pendisiplinan penggunaan Masker di Pasar Tradisional desa Wanaherang, pada Rabu, (16/09/2020).

Kanit Binmas Gn.Putri AKP Saeful  Fajar  memimpin langsung Ops yustisi ini pada objek- objek keramaian, seperti pasar tradisional pasar Wanaherang, Exit keluar Pintu Tol Karanggan.

Dalam pantauan di lapangan di dapati masih banyak masyarakat yang melanggar dan tidak patuh pada protokol kesehatan, dari  tidak menggunakan masker hingga  adanya kerumunan.

Dalam kegiatan ini bagi masyarakat yang kedapatan tidak mematuhi Protokol kesehatan, langsung di berikan teguran  berupa tindakan di tempat seperti mengucapkan Pancasila, kerumunan- kerumunan yang ada langsung di bubarkan.

Pendisiplinan Protokol kesehatan ini akan terus di lakukan melalui himbauan-himbauan, di harapan  masyarakat dapat menerapkan pola hidup sehat seperti menjalankan Gerkan 3M , dari menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, ujar Kanit Sabhara AKP Saeful Fajar.

(Rn)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow