Sempur Akan Dijadikan Ikon Baru Kota Bogor

Sempur Akan Dijadikan Ikon Baru Kota Bogor

Smallest Font
Largest Font

Sempur Akan Jadi Ikon Baru Kota Bogor, Banyak PR yang Harus Dibenahi.

Kota Bogor – kabarindoraya.com

Kawasan Sempur selama ini menjadi etalase Kota Bogor. Bahkan sejak dahulu kawasan Sempur, termasuk lapangannya sudah menjadi ikon dan menjadi tempat berkumpulnya warga Bogor.

Oleh karena itu, pekerjaan rumah yang harus dilakukan ke depan sangat banyak. Tidak hanya penataan Pedagang Kaki Lima yang membutuhkan koordinasi, tetapi juga penataan parkir bagi para pengguna lapangan.

Hal tersebut dikatakan Wali Kota Bogor Bima Arya saat meninjau Kelurahan Sempur,  dengan segala kondisi di atas, menjadikan tugas Lurah Sempur menjadi tidaklah mudah.

“Mari kita kembalikan lapangan Sempur ini ke khitahnya dan sesuai konsepnya sebagai tempat untuk berolahraga. Makanya, kalau tidak bisa menatanya ini akan menjadi wajah buruk Kota Bogor,” ungkap Bima, Senin (17/10/16).

Pada kesempatan tersebut, Bima melakukan dialog bersama warga setempat. Keluhan dan aspirasi dari masyarakat kita tampung dan akan kita carikan solusinya, seperti masalah PKL dan Perparkiran.

“Karna ini menyangkut kepentingan dan kebutuhan, kita akan carikan solusi terbaiknya, Muspida Kota Bogor sangat solid, jika mau diatur silahkan, tidak akan ada pembiaran disini, yang mau berdagang nanti yg sudah terdaftar disini, saya ingin warga sendirilah nanti yg menjaganya, tegasnya.

Lurah Sempur Rena Da Frina menambahkan, dengan kedatangan Wali Kota ke kantor-kantor kelurahan, dapat mendengarkan langsung keluhan dari masyarakat. Wali Kota dapat langsung melihat ke lapangan, dan mengerti apa yang menjadi keinginan masyarakat.

“Saya sendiri sangat senang jika Wali Kota datang ke kelurahan, dan bahkan berharap tidak hanya sesekali saja. Tapi, Wali Kota bisa sering datang (ke kelurahan). Apalagi setiap saat Wali Kota juga memiliki waktu untuk datang mengunjungi kantor kelurahan,” kata Rena.

Rena melanjutkan, sebagai lurah yang belum lama menjabat di Kelurahan Sempur, masih banyaknya pekerjaan rumah yang harus diselesaikannya.

“Banyak hal juga yang masih harus dikoordinasikan dengan dinas terkait seperti soal infrastruktur, pedagang kaki lima dan area parkir khususnya di kawasan seputar lapangan Sempur,” tuntasnya.

Setelah mendengarkan presentasi dari lurah, Walikota yang didampingi Ketua Tim Pembina (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Bogor Yane Ardian kerajinan limbah batik dan kertas yang dikelola Karang Taruna Lubuk Sipatahunan serta meresmikan ruang pojok ASI dan Ibu yang ada di salah satu ruangan Kantor Kelurahan Sempur. Lalu melanjutkan meninjau keberadaan UKM serta rumah tidak layak huni yang berada di Kelurahan Sempur.(Nai/Sofwan)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow