Plt Wali Kota Bekasi Motivasi Wawasan Kebangsaan Di SMAN 2 Kota Bekasi

Plt Wali Kota Bekasi Motivasi Wawasan Kebangsaan Di SMAN 2 Kota Bekasi

Smallest Font
Largest Font

Kota  Bekasi  | Kabarindoraya.com

Kunjungan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto ke SMA Negeri 2 Kota Bekasi Kecamatan Bekasi Selatan Kelurahan Kayu Ringin untuk memberikan wawasan kebangsaan kepada Siswa/i agar menjadikan pelajar yang mempunyai nilai sosial tinggi, pada Kamis (01/12/2022).

Dalam kunjungannya, Tri disambut dengan Yel-yel selamat pagi yang membuka semangat dalam menerima materi kepada siswa/i SMAN 2. materi wawasan kebangsaan untuk agar bisa mengetahui ataupun tambahan pelajaran dalam mengenai berkehidupan kebangsaan yang mempunyai nilai norma etika yang positif.

Diselang Materi wawasan kebangsaan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto juga memberikan pelajaran mengenai kesiapsiagaan bencana yang diberikan langsung oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kota Bekasi.

” Bahwa dalam acara sosialisasi wawasan kebangsaan ini, menumbuhkan rasa jiwa yang tinggi juga, menjadikan pelajar yang kreatif, inovativ juga mempunyai motivasi terbaru dalam mewujudkan suatu yang terbaru,” ungkap Tri.

” Saya terus menyampaikan dan menghimbau untuk memberikan motivasi bagi para pelajar. Motivasi yang diberikan merupakan arahan dalam mencegah para siswa/i untuk bergaul yang baik, berteman dengan teman yang membahas hal yang positif,” Ucap Tri.

Orang nomor satu di Kota Bekasi terus berikan materi yang bersifat menumbuhkan rasa semangat, dalam belajar juga berkehidupan yang positif. Tri juga menegaskan untuk para siswa/i agar menjauhkan hal-hal yang tidak baik bagi pelajar, menjauhi pergaulan bebas yang nantinya bersifat kerugian terhadap diri sendiri.”

“ Pantaskan diri kita untuk bersahabat dengan teman yang menuju arah kesuksesan, juga berprilaku dengan baik,” tegas Tri.

(AdV Pemkot Bekasi)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow