Kabarindoraya.com | Dramaga - Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Dramaga bersama personil TNI dan Polri, Pemuda POKJA KNPI, Ormas, serta elemen masyarakat terkait, Senin (1/09/2025) menggelar apel bersama di simpang pertigaan Jalan Lingkar Dramaga (JLD) seberang Hotel Duta Berlian, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.
Apel bersama tersebut dimaksud, tujuannya adalah untuk menggalang kesiagaan guna menjaga situasi kondisi di Dramaga pasca kerusuhan demo mahasiswa dan masyarakat Senin 25 hingga Sabtu 30 Agustus 2025 pekan kemarin.
Kapolsek Dramaga IPTU. Desi Triana mengatakan, Apel Gabungan yang berlangsung di Simpang pertigaan Jalan Lingkar Dramaga (JLD) tersebut, melibatkan semua unsur.
"Apel Gabungan berskala besar yang kami lakukan ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas dan keamanan khususnya diwilayah Dramaga, umumnya untuk Kabupaten Bogor",kata IPTU. Desi Triana Kapolsek Dramaga kepada Kabarindo Raya.com.
Kapolsek menambahkan, Apel Gabungan tersebut merupakan bagian dari kordinasi menjaga stabilitas keamanan bersama TNI, POLRI, Kecamatan yang melibatkan Ormas, KNPI dan masyarakat.
"Kami sudah siap untuk menindak tegas kepada siapapun yang akan menggangu stabilitas kondusifitas dan keamanan wilayah..!",tegasnya.
Camat Dramaga Atep Sumaryo menambahkan, upaya kecamatan dalam keikutsertaannya membantu menjaga ketertiban diwilayah, terlebih untuk menangkal isu isu yang beredar pasca demo dibeberapa wilayah daerah dan Jakarta.
"Sesuai instruksi pimpinan, kami terus melakukan berbagai himbauan, baik kepada pemerintah desa, Ormas, kelompok pemuda, karangtaruna maupun warga, diantaranya melalui grup whatsApp, agar senantiasa mau menjaga keamanan dan ketertiban, serta tidak terpancing oleh pihak pihak yang sengaja memprovokasi",tukasnya.
Suhendar, Ketua Pemuda Pancasila Dramaga menyatakan siap membantu Forkopimcam Dramaga untuk menjaga stabilitas keamanan diwilayah, diantaranya bersama Ormas Gibas dan lainnya sejak Sabtu malam (30/08/2025) hingga Minggu Malam (31/08/2025) rutin melakukan patroli bersama TNI, POLRI, POL PP, Linmas untuk menjaga agar situasi diwilayah aman.

.png)