Kabarindoraya.com | Bogor – Pemerintah Kota Bogor melalui Kecamatan Tanah Sareal mengadakan kegiatan pembinaan lembaga kemasyarakatan sebagai upaya memperkuat kesadaran hukum masyarakat serta mencegah potensi konflik sosial di lingkungan permukiman, Rabu (29/10/2025). Kegiatan ini melibatkan unsur RT, RW, tokoh masyarakat, dan organisasi kemasyarakatan di wilayah Tanah Sareal.
Praktisi hukum Herman, yang menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa peningkatan pemahaman hukum masyarakat merupakan faktor penting dalam menciptakan situasi sosial yang aman dan kondusif. Ia menilai, sebagian besar konflik sosial di masyarakat sering muncul akibat kurangnya pengetahuan warga terhadap peraturan dan mekanisme penyelesaian hukum yang seharusnya.
“Jika masyarakat memahami hak dan kewajibannya, serta mengetahui jalur hukum yang tepat, maka potensi konflik dapat ditekan. Edukasi seperti ini sangat penting agar masyarakat bisa menghindari tindakan yang merugikan diri sendiri maupun lingkungan,” jelas Herman.
Sementara itu, Direktur Lembaga Bantuan Hukum Irine Amilia Justice (LBH IAJ), Irine Amilia, menjelaskan bahwa pihaknya berkomitmen memberikan layanan bantuan hukum bagi warga yang menghadapi persoalan sosial maupun hukum. Ia menuturkan, melalui pendekatan mediasi, LBH IAJ berupaya membantu masyarakat menyelesaikan permasalahan tanpa harus langsung menempuh jalur litigasi.
“Kami hadir membantu masyarakat yang bersengketa agar tidak langsung membawa masalah ke ranah hukum. Melalui pendekatan mediasi, kami berusaha memulihkan hubungan sosial dan mendorong terciptanya perdamaian antarwarga,” ungkap Irine.
Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Bogor berharap dapat memperkuat ketahanan sosial masyarakat, khususnya di wilayah Tanah Sareal. Pemkot juga menegaskan komitmennya untuk terus melakukan pendampingan serta memperluas kolaborasi dengan berbagai pihak guna menciptakan lingkungan yang damai, tertib, dan berkeadilan bagi seluruh warga.
 
                                                     
         
             
             
             
             
            