Kabarindoraya.com | Batu Bara - Personel Polsek Lima Puluh menunjukkan respons cepat dan sigap dalam menangani peristiwa kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang terjadi di wilayah hukumnya Polsek Lima Puluh dengan memberikan pertolongan pertama hingga mengevakuasi korban ke fasilitas kesehatan terdekat puskesmas Lima Puluh,
Peristiwa tersebut terjadi, Senin (5/1/2026) Pukul 19.11 Wib, TKP dijalinsum dekat Mapolsek Lima Puluh
Kapolsek Lima Puluh AKP Salomo Sagala, SH sigap dan perintakan personil Aiptu Gunawan bersama Bripka Muksin Setibanya di lokasi dan korban selanjutnya dievakuasi menggunakan kendaraan dinas maupun Polsek Lima Puluh
“Bahwa respons cepat merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam situasi darurat di jalan raya”
Ia juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan saat berkendara.
Dengan adanya tindakan sigap dari personel Polsek, diharapkan kehadiran Polri di tengah masyarakat dapat terus memberikan rasa aman serta perlindungan, khususnya dalam menangani kejadian-kejadian yang membutuhkan penanganan segera.
Informasi bahwa korban warga nagori nanggar bayu Kecamatan bosar maligas kabupaten Simalungun dan korban di Rujuk Ke RSUD Bidadari.

.png)