Kabarindoraya.com | Batu Bara - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Polres Batu Bara melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system kepada masyarakat. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 10 Januari 2025, sekitar pukul 11.00 WIB, bertempat di Kantor Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara.
Kegiatan sambang ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras, Aipda Walter Hutahean. Dalam kesempatan tersebut, ia memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait upaya antisipasi kejahatan jalanan serta pemberantasan geng motor yang kerap meresahkan warga.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan imbauan kamtibmas agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh informasi atau berita yang belum jelas kebenarannya, khususnya yang beredar melalui media sosial.
Warga diimbau untuk selalu bersikap bijak dalam menyikapi berbagai isu agar tidak memicu gangguan keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
Aipda Walter Hutahean menekankan pentingnya ketelitian dalam menerima dan menyebarkan informasi, sehingga masyarakat dapat terhindar dari berita hoaks maupun isu-isu yang berpotensi memecah belah persatuan.
Ia juga mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Medang Deras.
Melalui kegiatan sambang dan cooling system ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatnya kesadaran warga dalam menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama.

.png)